Hujan Deras dan Angin Kencang Rusak Rumah Warga di Sekupang

ozone
Rabu, Oktober 22, 2025 | 13:57 WIB Last Updated 2025-10-22T12:32:53Z
Hujan Deras dan Angin Kencang Rusak Rumah Warga di Sekupang
Camat Sekupang, Ersan SKM.,, saat meninjau langsung kondisi rumah warga terdampak hujan deras dan angin kencang di Kelurahan Tanjung Pinggir, Sekupang-Batam.

Batam
– Hujan deras disertai angin kencang menyebabkan kerusakan parah pada salah satu rumah warga di RT 03/RW 04, Kelurahan Tanjung Pinggir, Kecamatan Sekupang, Kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau, pada Rabu (22/10/2025) sekitar pukul 02.30 WIB dini hari.

Rumah milik Gunawan mengalami kerusakan berat saat insiden terjadi di sela waktu istirahatnya. Namun demikian, kejadian tersebut tidak menelan korban jiwa karena keluarga korban berhasil menyelamatkan diri saat bencana berlangsung.

"Beruntung Gunawan dan keluarga cepat bergegas keluar rumah saat peristiwa itu terjadi," sebut salah satu warga yang turut menyaksikan robohnya bangunan rumah milik Gunawan.

Kapolsek Sekupang, Kompol HT Sirait SH.,, MH.,, saat dilokasi pemukiman warga terdampak Hujan Deras dan Angin Kencang.

Kapolsek Sekupang, Kompol HT Sirait SH., MH., segera meninjau lokasi kejadian setelah menerima laporan guna memastikan kondisi warga. Selain itu, pihaknya memberikan bantuan sosial berupa paket sembako kepada warga terdampak sebagai bentuk respons cepat sekaligus kepedulian Polri.

“Kami menghimbau masyarakat agar senantiasa meningkatkan kewaspadaan dalam menghadapi cuaca ekstrem saat ini, terutama menjelang akhir tahun yang biasa rawan hujan deras disertai angin kencang,” pesan Kapolsek Kompol HT Sirait SH., MH., kepada masyarakat.

Di tempat yang sama, Gunawan, warga terdampak, menyampaikan ucapan terima kasih atas perhatian dan tindakan cepat Kapolsek Sekupang beserta jajaran yang turut membantu meringankan beban akibat musibah tersebut.

Selain itu, ia juga berterima kasih kepada Camat Sekupang, Ersan SKM.,, beserta jajarannya yang turun langsung untuk meninjau kondisi warganya pasca bencana hujan deras disertai angin kencang yang berdampak merusak bangunan miliknya.

“Terima kasih kepada Bapak Walikota Batam melalui Dinas Sosial yang telah mengirimkan bantuan berupa kasur lipat, pakaian, dan lauk pauk. Terima kasih pula kami sampaikan kepada Pak Camat, Lurah Tanjung Pinggir Agus Sofian S.Pd.I, serta tokoh masyarakat yang turut memberikan bantuan tenaga,” tutup Gunawan. (Isk)



Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Hujan Deras dan Angin Kencang Rusak Rumah Warga di Sekupang

Trending Now